Tampilkan postingan dengan label Opini. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Opini. Tampilkan semua postingan

Minggu, 01 Juli 2012

Membaca Jangan Hanya Sekedar Membaca

By Unknown | At 08.30.00 | Label : | 1 Comments
Sahabat-sahabat suka membaca? kemudian apa tujuan sahabat rajin membaca? apakah ada perubahan setelah sahabat membaca? apa yang suka sahabat baca? buku, makalah, artikel, koran, kitab suci atau lain-lain. Secara mendasar membaca ada dua tujuannya meskipun kedua hal ini jarang kita sadari.

Pertama : mencari tempat bersandar atau sekedar mengoleksi pendapat orang lain
Cirinya adalah dalam setiap tulisan maupun komentarnya tampak seperti puzzle kutipan, hanya menyambung kutipan demi kutipan dari nama-nama besar, ulama, kitab suci dan sejenisnya sedangkan pendapatnya sendiri tidak ada. Jika muncul pertanyaan atau sanggahan atas tulisannya maka dia akan menambah kutipan berikutnya yang akan menyelamatkan dirinya dari sanggahan orang lain. Singkatnya, apa yang dibacanya adalah sebagai tempat bersandar secara psikologis, bahwa dirinya tahu dan paham tetapi giliran diajak berpendapat bebas dia tidak berani dan dia akan merujuk pada pendapat orang lain.

Rabu, 21 Maret 2012

Lima Kader Terbaik Yang Mampu Mempertahankan Eksistensi Organisasinya

By Unknown | At 13.00.00 | Label : | 4 Comments
Jika dalam sejarah Bung Karno pernah berkata "Beri aku seribu orang dan dengan mereka aku akan menggerakkan Gunung Semeru. Beri aku sepuluh pemuda yang membara cintanya kepada Tanah Air dan aku akan mengguncang dunia" maka akupun tak mau kalah dengannya cukup "Beri aku lima kader terbaikmu dan mereka akan menggemparkan kampusmu". Adapun untuk mencapai tujuan menggemparkan kampus tentu tidak lima orang yang kita pilih secara acak tetapi yang saya butuhkan adalah lima orang kader terbaik yang memiliki spesifikasi kemampuan pada bidang masing-masing, adapun lima bidang tersebut antara lain Akademis, Leadership, Administratif, Mobilisasi Massa, dan Organisatoris atau saya singkat menjadi ALAMO.

Selasa, 20 Maret 2012

Perencanaan Jenjang Keanggotaan Demi Menjaga Eksistensi Organisasi

By Unknown | At 15.05.00 | Label : | 0 Comments
Perencanaan jenjang keanggotaan dalam suatu organisasi untuk saat ini dirasa sangat perlu untuk dipersiapkan, karena didalam menjaga keberlangsungan organisasi untuk periode selanjutnya maka perlu adanya perencanaan calon penerus tongkat estafet kepengurusan dan oleh karena itu perlu direncanakan secara matang baik langkah taktis maupun langkah praktis pelaksanaannya sejak dini. Seperti halnya didalam suatu organisasi profit, organisasi non profit pun perlu melakukan perencanaan ini untuk mengatasi kejadian yang tidak diinginkan dipertengahan jalan atau di akhir masa kepengurusan tidak perlu lagi susah untuk mencari calon pengganti ketua yang sedang menjabat saat itu. Berdasarkan pengalaman dari beberapa organisasi yang pernah saya ketahui dan melihat pada kondisi organisasi yang ada serta iklim sosial anggota organisasi saat ini maka dapat saya tarik kesimpulan bahwa kebanyakan mereka belum dapat menentukan siapa calon yang tepat yang akan menggantikan ketua saat ini dan prosesi penggantian ketua diserahkan kepada peserta yang mengikuti proses pergantian ketua tersebut dengan sepenuhnya, jadi siapapun yang terpilih ketika itu maka dialah yang akan meneruskan tongkat estafet kepemimpinan dan belajar tentang segala hal mengenai organisasi sambil menjalankan organisasi tersebut istilahnya belajar sambil jalan.

Rabu, 25 Januari 2012

Kepemimpinan Dalam Organisasi

By Unknown | At 08.28.00 | Label : | 0 Comments
Kepemimpinan adalah kekuasaan untuk mempengaruhi seseorang, baik dalam mengerjakan sesuatu atau tidak mengerjakan sesuatu, bawahan dipimpin bukan dengan jalan menyuruh atau mondorong dari belakang. Masalah yang selalu terdapat dalam membahas fungsi kepemimpinan adalah hubungan yang melembaga antara pemimpin dengan yang dipimpin menurut rules of the game yang telah disepakati bersama. Seseorang pemimpin selalu melayani bawahannya lebih baik dari bawahannya tersebut melayani pemimpinnya. Pemimpin memadukan kebutuhan dari bawahannya dengan kebutuhan organisasi dan kebutuhan masyarakat secara keseluruhannya.

Jumat, 20 Januari 2012

Perbedaan Kuliah Diploma Dan Strata

By Unknown | At 16.45.00 | Label : | 22 Comments
Bagi teman-teman yang baru lulus SMA dan memiliki minat untuk melanjutkan perguruan tinggi terdapat beberapa hal yang harus dipikirkan dengan matang mulai dari memilih jurusan, perguruan tinggi, dan jenjang yang akan ditempuh. Dalam hal ini jenjang yang perlu dipertimbangkan adalah diploma atau sarjana, untuk Diploma sendiri memiliki beberapa level yakni Diploma I (D1), Diploma II (D2), dan Diploma III (D3). Sarjana lebih dikenal dengan Strata 1 (S1) atau Sarjana Sains Terapan (S.ST) untuk lulusan Diploma IV (D4).  Tentunya, setiap individu memiliki berbagai pertimbangan logis untuk menentukan pilihan diploma atau sarjana. Dalam hal ini, tidak berlaku penilaian “lebih baik” atau “lebih buruk”. Tidak juga berlaku penilaian “salah” atau “benar”. Setiap pilihan bergantung situasi dan kondisi seseorang.

Rabu, 18 Januari 2012

Resolusi Pengisi Waktu Liburan

By Unknown | At 08.14.00 | Label : | 0 Comments
Masa liburan merupakan masa yang ditunggu-tunggu oleh semua kalangan tak luput juga kalangan Mahasiswa yang notabenenya berprofesi sebagai pelajar (status pekerjaan di kartu tanda pengenal), masa liburan adalah masa yang sangat menyenangkan karena terlepas dari segala macam bentuk penindasan segudang kesibukan tugas kuliah dan aktifitas lain yang menyita banyak waktu, biaya dan pikiran. Biasanya hal yang dilakukan oleh kalangan Mahasiswa apabila masa liburan tiba adalah mudik ke tempat asal mereka yang jarang dikunjungi karena terdampar ditempat kuliah dan tidak memungkinkan apabila harus pergi-pulang kampus dari rumah, apalagi Mahasiswa rantau asal luar pulau yang bisa dibayangkan sendiri berapa besarnya biaya yang harus dikeluarkan jika harus bolak-balik ke daerah asalnya.

Rabu, 11 Januari 2012

Maaf Aku Melacur Untuk Bertahan Hidup

By Unknown | At 16.04.00 | Label : | 0 Comments
Hidup dalam suatu organisasi yang masih belum begitu “besar” (secara kuantitas anggota) pastinya sedikit sulit untuk menjadi trendsetter karena dilihat dari kuantitas anggota yang belum begitu besar tentunya akan sedikit sulit untuk menciptakan bargaining position dalam suatu wilayah, sehingga akan dipandang sebelah mata oleh pihak lain karena dengan sedikitnya sumberdaya yang ada maka kemungkinannya sangat kecil terhadap perubahan suatu hal terutama yang berhubungan dengan suara. Tak jarang mereka hanya dijadikan obyek ketidak adilan dan penindasan secara hak oleh kelompok yang mendominasi suatu wilayah bahkan jika tidak ada perlawanan maka kelompok kecil tersebut akan dimatikan dengan tidak sengaja dan lambat-laun akan mati dengan sendirinya. Namun masih banyak jalan yang bisa ditempuh untuk sekedar dapat bertahan hidup dan tetap mempertahankan eksistensi kelompoknya ditengah himpitan dan injakan kelompok pemangsa.

Minggu, 01 Januari 2012

Pantaskah Kita Disebut Mahasiswa ?

By Unknown | At 08.18.00 | Label : | 0 Comments
Sering kita mendengar celotehan disana-sini yang memperdebatkan makna dari kata "Mahasiswa" yang bagiku kuanggap itu hanyalah sebagai status pekerjaanku semata dalam Kartu Tanda Pengenal, realitanya jika kita lihat dalam kondisi yang nyata sulit kita membedakan antara "Siswa" dengan "Mahasiswa". Seperti yang kita ketahui bersama bahwa "Siswa" pergi kesekolah untuk belajar dan diajari oleh gurunya dan pulang dengan membawa Pekerjaan Rumah untuk dikerjakan setelah hal itu terpenuhi gugur sudah kewajibannya sebagai seorang "Siswa" yaitu belajar dan mengerjakan Pekerjaan Rumah.

Lintas Sejarah & Kondisi Kekinian

By Unknown | At 07.24.00 | Label : | 0 Comments
Pada dasarnya setiap organisasi memiliki founding father atau pengurus sebelumnya, kita tidak bisa melupakan sejarah tentang hal itu tetapi kita juga tidak bisa terlalu mengikuti atau kasarannya menelan mentah-mentah apa yang menjadi bahan masukan para founding father tersebut. kita harus memiliki konsep arah dan tujuan yang jelas meski ditengah perjalanan badai akan datang menghadang, disitulah peran para founding father untuk masuk memberikan problem solfing atas permasalahan yang dihadapinya jadi bukan kita harus bergantung secara keseluruhan kepada para founding father itu.
Posting Lama ►
 
Bukan KPK Bukan KPK Bukan KPK Bukan KPK Arek IT

Copyright © 2012. Coretan Sunthree - All Rights Reserved, Monitored By Blog Copy B-Seo Versi 3 by Bamz